Pantai Marumasa Cantik Untuk Snorling dan Diving
Pantai Marumasa berada dekat dengan tempat wisata lain. Pantai cantik ini berjarak empat km saja dari pantai Tanjung Bira yang sudah tersohor dengan pesona alamnya. Pengelolaan kawasan Marumasa dipegang oleh masyarakat setempat. Untuk masuk ke wilayah pantai, wisatawan tak perlu membeli sebuah tiket karena tidak ada tiket deposit 25 bonus 25 yang disediakan oleh masyarakat.
Serunya Pantai Marumasa
Namun, ada beberapa biaya yang harus dikeluarkan oleh wisatawan ketika berlibur ke sini. Biaya-biaya tersebut adalah biaya masuk sebesar Rp 3.000,- per orang, Rp 5.000,- untuk biaya parkir motor dan Rp 20.000,- untuk mobil. Dan Rp 5.000 untuk menggunakan properti foto yang ada di atas tebing.
1. Snorling dan Diving
Panorama bawah laut Marumasa tak boleh Anda lewatkan. Anda yang berkunjung ke sini harus mencoba untuk berkenalan dengan biota laut penghuni laut Marumasa. Jangan sampai menyesal karena hanya menikmati daratan saja.
2. Tracking
Tebing di dekat pantai Marumasa adalah spot yang tidak boleh dilewatkan untuk dikunjungi. Spot ini merupakan lokasi yang tepat untuk melihat indahnya matahari di pagi dan sore hari.
Sunset di Marumasa terkenal memiliki keindahan. Maka, tak akan rugi jika wisatawan bangun pagi untuk tracking dengan tujuan utama melihat matahari muncul di ufuk timur. Suasana menenangkan pagi tak akan pernah Anda lupakan.
3. Hunting Foto
Fasilitas untuk menunjang foto ada sangat banyak di Marumasa, baik yang dekat dengan laut maupun di tebingnya. Wisatawan tinggal memilih mana spot yang paling disukai.
Ada bebatuan, rumahan, ayunan dan gardu pandang, matahari kayu raksasa, tempat duduk yang estetik, hammock, dan berbagai spot alami yang ada di pantai ini.
Pepohonan yang rindang di atas tebing dan barisan pohon kelapa di dekat pantai pun dapat Anda manfaatkan untuk berfoto. Jangan lupa, Anda juga bisa memfoto proses pembuatan perahu dan kapal Phinisi karena pantai ini merupakan lokasi produksi Phinisi.
4. Tidur di Hammock
Pengelola menyedikan hammock yang berada dekat sisi tebing. Dibagian atasnya terdapat tulisan Marumasa yang dapat digunakan untuk menunjukan lokasi. Keberadaan hammock di sisi tebing membuat wisatawan dapat melihat pemandangan dengan lebih leluasa.
Namun, jika tujuan Anda berlibur adalah melepas penat, mungkin Anda bisa menggunakan hammock yang ada untuk tidur. Tidur ditemani dengan angin laut yang semilir tentu akan sangat menenangkan. Tapi jangan lupa bahwa hammock ini adalah fasilitas umum dan ada banyak pengunjung lain yang ingin menggunakannya juga.
5. Camping
Kondisi Pantai Marumasa yang memiliki dataran cukup datar dapat dimanfaatkan untuk mendirikan tenda. Terlebih jika Anda menginginkan untuk bermalam di sini. Jika tidak pun, tenda akan dapat melindungi Anda di waktu siang hari untuk menghalau panas.
Camping di pantai tentu sangat seru. Ditemani dengan suara deburan ombak dan angin, melihat gerakan harmonis dari pepohonan, dan bercanda tawa dengan orang terkasih jadi resep yang pas untuk kegiatan tak terlupakan.
Untuk Anda yang ingin camping di area pantai, tak perlu khawatir dan kerepotan karena ada penyewaan perlengkapan camping. Namun untuk yang hendak bermalam, perlu izin pada petugas setempat dulu ya.
6. Menikmati Kelapa Muda
Wisatawan dapat dengan mudah menemukan pohon kelapa di pantai Marumasa. Tanaman yang dapat dimanfaatkan dari ujung akar hingga batang tertinggi ini berjejer rapi mengisi wilayah pantai.
Wisatawan yang datang harusnya bukan hanya memandangi pohonnya saja melainkan menikmati buahnya. Pantai dan kelapa adalah duet maut saat liburan. Tidak hanya menyegarkan namun juga menyehatkan.
7. Main Air
Dengan kondisi air laut yang tenang, pantai indah ini menjadi tempat yang tepat untuk bermain air. Bukan hanya tenang, laut Marumasa juga sangat jernih. Di bagian laut dangkal, wisatawan dengan mudah melihat isi lautan. Jangan hanya melihat, ayo main air!
8. Jalan Santai Keliling Pantai Marumasa
Terdapat tebing di sisi kanan dan kiri pantai Marumasa. Tebing ini membuat pantai ini terasa terbatasi oleh dinding sehingga lebih privat. Keberadaan tebing ini juga membuat garis pantai ini tak begitu panjang. Anda yang datang kesini pasti bisa menelusurinya.
Jalan santai mengelilingi pantai akan jadi pilihan kegiatan menarik yang bisa Anda lakukan. Ditemani dengan cahaya matahari sore yang mulai beranjak ke peraduan, Anda dapat menikmati suasana pantai dan lebih rileks. Selain itu, tentu Anda akan lebih sehat karena berjalan kaki.
9. Memancing
Laut Sulawesi punya kekayaan alam yang begitu luar biasa. Banyak sekali ikan-ikan sehat nan segar yang bisa Anda konsumsi. Bayangkan jika Anda mendapatkannya sendiri dengan alat pemancing Anda kemudian membakarnya di tepi pantai. Akan sangat seru bukan ?
Penginapan Murah di Sekitar Pantai Marumasa
1. Kaluku Cottages
Dengan konsep tropis, Kaluku menyediakan bungalow untuk tempat tidur pelanggan. Dalam setiap bungalow terdapat AC, teras dan ayunan, kipas angin, kamar mandi, tv kabel, kulkas minibar.
2. Cosmos Bungalows
Dengan dana 400 ribuan, Anda sudah dapat menginap di penginapan dengan fasilitas teras dan hammock ini. Terdapat pula bungalow dengan dua lantai.
3. Phinisi Hotel Bira
Terletak di Bira, penginapan ini mematok tarif antara Rp 300.000 hingga Rp 600.000,-. Terdapat tujuh bungalow beratap jerami yang lapang dan santai.